Selasa, 02 Februari 2016

AWAL PEKAN WALL STREET BERGERAK DATAR

SAVE - Saham Facebook dan Alphabet yang mengalami penguatan mampu mendorong bursa saham Wall Street di Amerika Serikat dari kejatuhan dalam. Di awal pekan Wall Street ditutup datar.
Saham Alphabet sebagai induk Google mengalami kenaikan 1,2% menjadi US$770,77/lembar. Selain itu, saham Twitter juga meningkat sebesar 6,6% menjadi US$17,91/lembar pasca adanya pembahasan mengenai suntikan modal baru.
Wall Street pada awal perdagangan mengalami penurunan lantaran menurunnya ekonomi China, yang dikhawatirkan dapat mempengaruhi perlambatan ekonomian dunia dan anjloknya harga minyak. Selama Januari 2016 manufaktur di China sudah mengalami penurunan.
pada perdagangan kemarin, indeks Dow Jones menurun 17,12 atau 0,1% menjadi 16.449,18. Indeks S&P 500 merosot 0,86 poin atau 0,04% menjadi 1.939,38. Dan indeks Nasdaq naik 6,41 poin atau 0,14% menjadi 4.620,37.
Saham yang ditransaksikan ada sekitar 8miliar lembar saham, dan di bawah rata-rata setiap harinya, sebanyak 9,1 miliar lembar saham dalam 20 hari terakhir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar